Surabaya, 10 September 2024 – SMP Gema 45 Surabaya berhasil melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) secara online selama dua hari, yaitu tanggal 9-10 September 2024. Sebanyak 50 siswa kelas VIII mengikuti asesmen ini, dengan 45 siswa sebagai peserta utama dan 5 siswa lainnya sebagai peserta cadangan.
Pelaksanaan ANBK secara penuh daring ini sesuai dengan anjuran Dinas Pendidikan Kota Surabaya. Beberapa hari sebelumnya, Proktor dan Juga Teknisi telah memeriksa dan mempersiapkan komputer serta koneksi internet yang akan digunakan. Hal ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses asesmen. Meski dilaksanakan secara online, siswa tetap dapat mengerjakan soal-soal literasi, numerasi, dan mengisi survei lingkungan belajar dengan baik.
Melalui pelaksanaan ANBK secara online, SMP Gema 45 Surabaya berhasil mendapatkan data yang akurat mengenai kemampuan literasi, numerasi, dan lingkungan belajar siswa kelas VIII. Hasil asesmen ini akan menjadi bahan evaluasi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah.
Tulis Komentar